Musim ini, Memphis Grizzlies menjalani musim terburuk mereka dalam kurun 10 tahun terakhir. Bermain sebanyak 82 kali, Grizzlies hanya mampu memenangi 22 laga di antaranya. Untuk pertama kalinya, Grizzlies pun gagal lolos ke playoff dalam tujuh musim terakhir. Selain itu, Grizzlies juga memecat kepala pelatih mereka yang telah menangani tim sejak musim 2016-2017, David Fizdale, setelah hanya meraih tujuh kemenangan di 19 laga awal.

Dalam prosesnya, Grizzlies menetapkan pelatih sementara yang sebelumnya merupakan asisten Fizdale, J.B. Bickerstaff sebagai pelatih di sisa musim. Di bawah arahan Bickerstaff, Grizzlies menorehkan rekor menang kalah 15-48. Fakta tersebut membuat spekulasi bahwa Grizzlies akan mencari pelatih baru untuk mengarungi musim depan.

Spekulasi itu akhirnya terjawab pada Kamis malam, 26 April 2018 waktu setempat, dengan keputusan bahwa Bickerstaff akan naik pangkat dari pelatih sementara ke kepala pelatih. Dilansir ESPN, Bickerstaff mendapatkan kontrak hingga tiga musim ke depan.

Ini merupakan pengalaman pertama bagi pria berusia 39 tahun tersebut menjabat sebagai kepala pelatih. Sejak terjun di dunia kepelatihan NBA pada tahun 2004 silam, Bickerstaff selalu menjadi asisten pelatih dan dua kali menjadi pelatih sementara. Selain bersama Grizzlies musim ini, ia juga pernah menjabat sebagai pelatih sementara pada musim 2015-2016 lalu di Houston Rockets. Kala itu, ia menggantikan tugas Kevin McHale yang dipecat di tengah musim.

Dengan peresmian pengangkatan Bickertsaff sebagai kepala pelatih musim depan, kini hanya ada enam tim yang belum memiliki nakhoda atau pun masih dipimpin oleh pelatih sementara. Milwaukee Bucks menjadi satu-satunya tim yang memecat pelatih mereka dan menggunakan pelatih sementara yang berhasil lolos ke babak playoff. Sisanya, Charlotte Hornets, Phoenix Suns, New York Knicks, Atlanta Hawks, dan Orlando Magic harus menutup musim lebih cepat.

Pekerjaan pertama Bickerstaff adalah mencari pemain terbaik dalam NBA Draft mendatang. Dengan buruknya penampilan Grizllies musim lalu, tim dengan logo beruang ini dipastikan akan mendapatkan jatah memilih di lima urutan pertama.

Foto: USA Today

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics