Jimmy Butler Mengubah Motivasi Bermainnya

| Penulis : 

Jika berdasarkan kontrak, maka musim 2024-2025 akan menjadi tahun terakhir bagi Miami Heat memiliki Jimmy Butler dalam rosternya. Tapi anehnya, justru Butler tidak akan berusaha menarik minat manajemen Heat untuk memberinya perpanjangan kontrak. Butler hanya ingin juara, tidak ingin uang. Ketika Heat tidak bisa membantunya menjadi juara, maka Bulter akan pindah klub. 

Selama offseason terakhir, sudah ada rumor tentang beberapa klub yang menunjukkan minat untuk merekrut Butler pada tahun 2025, seperti Brooklyn Nets. Namun, tim mana pun yang ingin mendapatkan small forward tersebut harus sangat jelas tentang satu hal.

"Jika kita benar-benar jujur, apa pun yang terjadi, tidak ada yang saya lakukan sekarang yang akan membuat saya mendapatkan lebih banyak uang," Jimmy Butler kepada Miami Herald.

"Meskipun sebenarnya saya tidak peduli dengan uang. Semua itu tidak penting. Saat ini, saya sudah berada di titik di mana saya punya lebih dari cukup uang. Saya di sini hanya untuk menang," tegasnya. 

Sederhananya, motivasi bermain Butler musim depan bukan untuk mendapatkan perpanjangan kontrak maksimum dari Miami Heat. Butler juga tidak peduli tentang pernyataan Pat Riley yang tidak akan membicarakan perpanjangan sampai pertengahan musim 2024-2025. Sebaliknya, pemain berusia 35 tahun itu berfokus untuk membuat dirinya tersedia bagi rekan satu timnya. 

"Saya tidak tahu, tetapi saya ingin bermain sebanyak mungkin," ungkap Butler. "Saya akan berhenti di situ. Saya tidak perlu menentukan jumlah pertandingan yang saya mainkan. Saya tahu semakin banyak pertandingan yang saya mainkan, semakin banyak peluang bagi tim saya untuk menang. Saya tahu itu."

Upaya pertama Butler untuk membuktikan perkataannya adalah bermain di pramusim melawan Charlotte Hornets dan New Orleans Pelicans. Karena musim lalu, Butler sama sekali tidak tampil dalam pramusim. Butler juga menyanggah kalau dirinya sedang mengincar gelar individu dengan memainkan sedikitnya 65 pertandingan. Meski itu bisa jadi pertimbangan untuk mendapatkan perpanjangan kontrak, namun Butler sepertinya tidak tertarik. "Itu sama sekali tidak berarti bagi saya," kata Butler tentang aturan 65 kali tampil untuk memenangkan penghargaan.

Heat membuka musim reguler pada 23 Oktober melawan Orlando Magic. (*)

Foto: Sam Navarro-Imagn Images

Populer

Hawks Mengakhiri Era Trae Young
LeBron James Sudah Mencapai Batas Absen Untuk Mendapatkan Penghargaan Individu
Chicago Bulls Kembali Memanggil Yuki Kawamura
LeBron James Melakukan Penyesuaian Dengan Permainan Luka Doncic
Lebron James & Luka Doncic Saling Melempar Pujian Usai Kolaborasi Apik
Steve Kerr Dikeluarkan dari Pertandingan, Stephen Curry Malah Bangga
Kyrie Irving Tunjukkan Dukungan Untuk Saleh al-Jafarawi
Akhir Cerita Atlanta Hawks dan Trae Young
LeBron dan Luka Cetak 60 Poin Saat Lakers Menahan Kebangkitan Pelicans
Lakers Tertekan, Spurs Kembali ke Jalur Kemenangan