Bumi Borneo Basketball Pontianak kalahkan Satya Wacana Salatiga dengan skor 88-78, Selasa, 15 Maret 2022. Akurasi tembakan yang cukup baik (51 persen), jadi kunci utama kemenangan Bumi Borneo. 

Duet asing Bumi Borneo mencetak 20+ poin. Randy Bell memimpin tim dengan 26 poin dan 7 rebound. Austin Mofunanya mengikuti dengan 21 poin dan 6 rebound. Keduanya tampil seimbang masing-masing 20 menit.

Meski tak ada lagi yang menyentuh dua digit angka, enam pemain Bumi Borneo solid dengan setidaknya mencetak lima poin. Ini jadi kemenangan ketiga beruntun Bumi Borneo sekaligus keenam sepanjang musim (main 14 kali). 

"Kemenangan yang bagus hari ini, Puji Tuhan," buka Rimbun Sidahuruk, Asisten Pelatih Bumi Borneo. "Sejak awal, kami melihat bahwa Satya Wacana punya empat pemain kunci. Tyree Robinson, Alexander Franklyn, Febrianus Khiandio, dan Joshua Davenport. Kami coba fokus kepada mereka berempat saja."

"Memang mereka masih bisa mencetak dua digit poin, namun dengan rotasi pemain kami yang cukup merata, dan mereka berpusat, kelelahan pasti ada. Kami sendiri fokus untuk recovery pemain. Oleh karena itu rotasi kami coba sebaik mungkin," imbuhnya.

Empat pemain andalan Satya Wacana mencetak hampir semua poin tim. Tercatat hanya Irwanto yang menambahkan dua poin. Tyree Robinson jadi top skor gim dengan dobel-dobel 30 poin, 13 rebound, dan 3 steal.

Alexander Franklyn melanjutkan tren apik mencetak poinnya dengan 20 poin, 6 rebound, dan 4 asis. Sayangnya, Franklyn hanya memasukkan 1/6 tembakan gratis (16 persen). Febrianus Khiandio dan Joshua Davenport masing-masing menambahkan 13 poin.

Bumi Borneo kini bergabung dengan Pacific Caesar Surabaya dan West Bandits Combiphar Solo sebagai tim Divisi Merah dengan enam kemenangan. 

Bumi Borneo dan Pacific memiliki jumlah gim yang sama, sementara West Bandits satu laga lebih sedikit. Untuk Satya Wacana, ini adalah kekalahan keempat beruntun dan 10 secara keseluruhan. Rekor mereka (4-10). (DRMK)

Foto: Hariyanto 

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics