PP Perbasi sudah menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) secara virtual. Rapat kerja kali ini fokus membahas tentang dua gelaran akbar, yaitu FIBA Asia Cup 2021 dan FIBA World Cup 2023. Perbasi ingin sukses penyelenggaraan dan prestasi di dua gelaran tersebut.

"Rakernas berjalan dinamis. Banyak program yang kami siapkan pada 2021 ini namun secara garis besar, kami fokus pada 2021 dan 2023," ungkap Sekjen PP Perbasi, Nirmala Dewi, dikutip dari rilis PP Perbasi.

Untuk menuju sukses penyelenggaran penyelenggaraan, Perbasi sudah melakukan koordinasi dengan semua stakeholder bola basket. Selain dengan beberapa kementrian, pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait pembangunan venue FIBA World Cup 2023 yang di rencanakan dibangun di Kompleks GBK Senayan, Jakarta Pusat, juga sudah digelar.

Sedangkan untuk sukses prestasi, saat ini Perbasi sedang menyiapkan timnas untuk diterjunkan di Piala Dunia FIBA 2023. Menurut Nirmala, tim tersebut adalah Indonesia Patriots yang tampil di IBL 2021. Perbasi juga akan menyuntikkan kekuatan dengan beberapa pemain naturalisasi. Harapannya, Indonesia bisa memperbaiki peringkat FIBA, sekaligus memenuhi syarat untuk tampil di Piala Dunia Basket 2023.

Sementara itu, Sesmenpora Gatot Dewa Broto meminta agar Perbasi memberi perhatian pada regulasi tentang orang asing. Sebab Sesmenpora mencatat banyak orang asing di lingkungan Perbasi. Jangan sampai ada kejadian tidak mengenakkan di kemudian hari.

"Kami berharap Perbasi memperlakukan orang asing yang ada di lingkungannya dengan baik dan tepat, serta tidak berlebihan. Mengingat, banyak orang asing di Perbasi, salah satunya pelatih Timnas," ungkap Gatot. (*)

Foto: IBL Indonesia

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics