Pemain NBA bebas agen, JR Smith terlihat memukuli orang dalam sebuah video amatir yang diunggah oleh TMZ Sports. Ternyata orang tersebut memecahkan kaca mobilnya. Smith pun memutuskan untuk memberi pelajaran pada orang tersebut.

Sebuah video amatir memperlihatkan JR Smith melakukan pemukulan terhadap seorang pria di Los Angeles. Smith terlihat sangat marah, namun ada beberapa orang yang berusaha melerainya. Smith beberapa kali melayangkan pukulan dan tendangan ke pria tersebut. Setelah itu, pria yang diduga pencuri itu berhasil melarikan diri.

Kasus ini tentu saja bisa menyeret pemain juara NBA 2016 tersebut ke penjara. Tetapi Smith justru bangga dengan apa yang berhasil dilakukannya.

"Pria itu memecahkan jendela mobil saya. Saya mengejar dan memukulnya. Saya tidak tahu kemana dia pergi sekarang," kata JR Smith, seperti dilansir nydailynews.com.

Insiden tersebut terjadi di saat yang bersamaan dengan demonstrasi massa pendukung George Floyd di Los Angeles. Tetapi Smith mengatakan bahwa mobilnya berada di area perumahan. Jauh dari lokasi aksi demo tersebut. Sehingga, belum jelas apakah kasus ini masih ada kaitannya dengan kekacauan akibat kematian George Floyd. (tor)

Foto: cavsnation

Populer

Jonathan Kuminga Tolak Kontrak Warriors
Lakers Menyingkirkan LeBron James Secara Perlahan
Luka Doncic Kembali ke AS Pekan Depan untuk Bicarakan Perpanjangan Kontrak
Dylan Harper Membuat Posisi De'Aaron Fox Terancam
Alasan Bradley Beal Pilih Clippers Dibanding Lakers
Candaan Jeff Teague Tentang LeBron James yang Kelewatan
Kejurnas U16: Fictor Roring, Pelatih Legendaris yang Terjun ke Usia Dini
Devin Booker Bakal Jadi Point Guard Utama Suns di Musim 2025-2026
Cerita Damian Lillard "Berperang" Melawan Cedera Achilles
Tak Terkalahkan, Jepang Juara FIBA 3x3 Women's Series Jakarta Stop!