Meski belum ada izin dari pemerintah tentang kegiatan olahraga, namun manajemen IBL mencoba menyusun panduan latihan untuk tim di tengah pandemi COVID-19. IBL menyusun pedoman tersebut berdasarkan permintaan Kemenpora RI.

Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) menunggu keputusan pemerintah tentang fase new-normal tahap ketiga. Kabarnya, di tahap tersebut kegiatan olahraga seperti latihan dan kompetisi olahraga boleh diselenggarakan.

Menpora RI Zainuddin Amali meminta semua cabang olahraga menyiapkan panduan umum untuk berlatih, maupun bertanding. Panduan ini harus spesifik terkait cabang olahraga masing-masing.

"Finalisasi protokol kesehatan bagi klub IBL menjalankan tahapan latihan sedang kami rumuskan. Pedoman ini akan disosialisasikan awal bulan Juni," kata Junas Miradiarsyah selaku Direktur IBL. "Kami menunggu keputusan resmi pemerintah kapan fase kegiatan olahraga boleh dilakukan."

IBL berencana melanjutkan kompetisi musim 2020 yang langsung di babak playoff. Semua tim akan masuk playoff, kecuali Indonesia Patriots. Peringkat playoff ditentukan berdasarkan posisi terakhir tim tersebut di klasemen Seri V Surabaya.

Sementara itu Kementerian Dalam Negeri juga telah menerbitkan protokol menghadapi kelaziman baru. Untuk kegiatan olahraga diminta tidak menghadirkan penonton.

"Kompetisi tanpa penonton adalah sebuah dilema bagi kami. Kami harus membicarakan dengan pihak pihak terkait seperti klub dan para sponsor," ujar Junas. (tor)

Foto: Hariyanto

Populer

Karma untuk Gordon Hayward
Hantam Prawira, Pelita Jaya Lolos ke Babak Utama BCL Asia!
Pemilihan GOAT Versi Pemain NBA, LeBron James dan Michael Jordan Hampir Imbang
23 Tripoin! Heat Samakan Kedudukan Atas Celtics
Tidak Pernah Menjadi DPOY, Anthony Davis: Liga Ini Tidak Menyukai Saya
Zach Edey Akan Mengikuti NBA Draft 2024
Lakukan Penyesuaian di Bigman, Mavs Curi Kemenangan dari Clippers
Cerita Cinta Dennis Rodman, Dari Madonna Hingga Carmen Electra
Malik Monk Berharap Dapat Kontrak Baru dari Kings
Chet Holmgren Kagumi KD, LeBron, dan Kobe dari Sudut Pandang Sepatu