Pandemi virus corona kembali menghampiri keluarga besar NBA. Kali ini bukan langsung pemain, pelatih, atau ofisial yang bekerja di lingkup NBA, melainkan keluarga sedarah salah satu pemainnya. Ya, ibunda dari bintang Minnesota Timberwolves, Karl-Anthony Towns, dikabarkan terjangkit virus yang kini sudah menghantui seluruh masyarakat dunia.

Kepastian ini didapatkan melalui unggahan video di akun Intsagram pribadi Towns. Dengan format Intsagram TV, Towns menjelaskan proses sejak awal ibunya mengalami gejala terjangkit virus corona, melakukan tes, hingga akhirnya sekarang dalam kondisi yang cukup memprihatinkan. Towns memberi kabar bahwa ibunya kini sedang dalam kondisi koma dan sudah menggunakan bantuan ventilator.

Seperti yang banyak dikemukakan oleh media-media, ibunda Towns mengalami gejala demam yang cukup tinggi dan batuk yang cukup parah. Lalu, ibunya mulai mengalami kesulitan bernafas hingga akhirnya cukup lemas untuk bergerak. Ayah dari Towns kini sedang menjalani isolasi karena tinggal di rumah yang sama dengan ibunya.

Towns yang bercerita sembari menahan air matanya berusaha untuk terus positif menghadapi keadaan ini. Ia mengingatkan semua pihak untuk terus serius dan wasapada menghadapi pandemi ini. Ia berharap tidak ada lagi pihak yang meremehkan virus ini dan berjuang bersama untuk mengalahkannya dengan melakukan karantina diri sendiri dan pembatasan sosial (social distancing).

“My mother is the strongest woman that I know, and I know she will beat this,” tutup Towns.

Foto: NBA

 

Populer

Kombinasi Serangan Trio Lakers Melumpuhkan Heat
Pelatih Suns Jordan Ott Ungkap Cara Meredam Wemby
Ada Potensi Ja Morant Ditukar Setelah Grizzlies Beri Skorsing
Pesan-pesan Shaquille O’Neal Untuk Victor Wembanyama
Ja Morant Diskors Grizzlies
Knicks Menghentikan Rekor Kemenangan Bulls
Charles Barkley Sebut LeBron James Sudah Tua
Kyle Lowry Resmi Menginjak Musim ke-20
Suns Berikan Kekalahan Pertama untuk Spurs
Magic Johnson Dapat Cincin Juara ke-18 Melalui Los Angeles Dodgers