Amerika Serikat kalah 94-89 atas Serbia, Kamis 12 September 2019. Ini merupakan laga perebutan peringkat 5-8 di Piala Dunia FIBA 2019. Kekalahan tersebut sekaligus menegaskan bahwa ini merupakan penampilan terburuk Amerika Serikat sepanjang sejarah Piala Dunia FIBA.

Amerika Serikat ikut Piala Dunia FIBA sejak edisi 1950. Mereka sudah tampil di 12 edisi kejuaraan tersebut. Untuk urusan juara, Amerika Serikat mengumpulkan 5 medali emas, 3 perak, dan 4 perunggu. Namun sejarah juga mencatat penampilan buruk Amerika Serikat pada kejuaraan ini. Pada tahun 2002 di Amerika Serikat, sebagai tuan rumah, mereka justru tampil buruk dengan menempati urutan 6 dari 16 peserta.

Catatan ini ternyata bukan yang terburuk. Karena Amerika Serikat bahkan mencetak rekor penampilan paling buruk di Piala Dunia FIBA 2019 di Cina.

Pada babak perempat final Rabu, 11 September 2019, Amerika Serikat kalah 79-89 atas Perancis. Mereka pun tergelincir ke babak perebutan peringkat 5-8 melawan Serbia. Sementara itu, hari ini Amerika Serikat kalah 89-94 dari Serbia. Artinya mereka tidak bisa lagi memperebutkan tempat 5-6. Amerika Serikat akan berburu peringkat ketujuh.

Saat bertanding melawan Serbia, Amerika Serikat sudah terlihat lemah. Mereka tertinggal 7-32 di kuarter pertama. Serbia bisa mencetak 15 dari 31 percobaan tripoin. Bogdan Bogdanovic mencetak 7 dari 12 percobaan tripoin, yang bisa membuatnya menyumbang 28 poin untuk Serbia. Di tim Amerika Serikat, Harison Barnes cetak 22 poin.

Selanjutnya Amerika Serikat akan bertanding lagi di perebutan peringkat ketujuh pada Sabtu, 14 September 2019. Lawannya adalah Polandia. Tim yang kalah melawan Republik Ceko. (tor)

Foto: fiba.basketball

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1