Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta akan menjadi rumah bagi Tim Nasional Basket Putra Indonesia pada gelaran Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 (FIBA Asia Cup 2021 Qualifiers). Dari enam laga kualifikasi, Indonesia tampil tiga kali sebagai tuan rumah. Indonesia akan menjamu Korea Selatan dan Filipina pada 20 dan 23 Februari 2020. Sedangkan untuk laga ketiga di rumah, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada 3 Februari 2021.

Kemarin, 24 Juli 2019, FIBA merilis jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 yang menggunakan format home-and-away. Indonesia berada di Grup A bersama Filipina, Thailand, dan Korea Selatan. Dari jadwal tersebut, diketahui bahwa Indonesia tiga kali menjadi tuan rumah dari enam laga di babak kualifikasi.

Pihak panitia penyelenggara mengusulkan Britama Arena sebagai tempat berlangsungnya pertandingan tersebut. Riska Natalia Dewi selaku Game Director FIBA Asia Cup 2021 Qualifiers mengatakan bahwa pihak FIBA akan melakukan inspeksi pada awal bulan Agustus mendatang.

"Kami sudah mengusulkan Britama Arena. Rencananya FIBA akan melakukan inspeksi pada 5-6 Agustus nanti," kata Baby, sapaan akrab Riska Natalia Dewi. "Saat ini, Britama Arena sedang melakukan renovasi atap bagian dalam. Sementara itu, untuk lantai kayu, lampu penerangan lapangan, kapasitas tempat duduk penonton, dan pendingin ruangan sudah memenuhi standar FIBA.

Britama Arena dikenal juga dengan Kelapa Gading Sports Mall atau Mahaka Square. Gedung olahraga ini terletak di kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Arena ini menjadi rumah dari klub basket profesional Satria Muda Pertamina Jakarta. Britama Arena mampu menampung penonton dengan kapasitas 5.000 orang. Karena Satria Muda atau Indonesia Warriors pernah mengikuti ASEAN Basketball League pada tahun 2009 hingga 2014, maka Britama Arena pun sudah sering digunakan untuk menggelar pertandingan tingkat Asia. (tor)

Foto: Hariyanto

Populer

Lakers Bersih-bersih, Mulai dari Darvin Ham Hingga Phil Handy
LeBron James Tidak Terlibat Dalam Pemecatan Darvin Ham
Mavericks Selesaikan Clippers dalam Enam Laga!
Jevon, Adik Ketiga Michael Porter Jr., Juga Bermasalah dengan Hukum
Magic Johnson Minta Maaf Usai Mengkritisi Lakers
31 Poin Jabari Bird Akhiri Tren Buruk Rajawali Medan
50 Poin Mitchell Tidak Cukup, Magic-Cavaliers Lanjut ke Gim 7!
Brandone & Yudha Makin Padu, Prawira Buat Rumah Rans Kelabu
Jalen Brunson Melakukan Hal Langka Saat Menyingkirkan Sixers
Conley: Tidak Ada Pemain yang Punya Kepercayaan Diri Seperti Anthony Edwards