Tiga pemain asing Saigon Heat dominan saat mereka menang 87-76 atas Mono Vampire Basketball Club, 22 Desember Kyle Barone mencetak 33 poin dan 18 rebound, Murphy Burnatowski menambahkan 17 poin dan 10 rebound, sedangkan pemain baru DeAngelo Hamilton menyumbang 19 poin dan sembilan rebound. Saigon Heat kini menempati urutan kelima dengan rekor 6-3

Saigon Heat unggul rebound (56-49) atas Mono. Selain itu, Heat mencetak 11 tripoin dari 32 percobaan. Burnatowski mencetak empat tripoin, Hamilton memasukkan tiga tripoin, lalu Barone dan Dang Khoa Tran masing-masing menyumbang dua tripoin. Di balik kemenangan tersebut, Heat masih melakukan 21 turn over. Dari jumlah kesalahan itu, Mono bisa memanfaatkan dengan mencetak 22 poin.

Sementara itu, Mono malam ini bermain dengan akurasi rendah. Mereka mencetak 34 persen akurasi tembakan (31 dari 90), termasuk 6 tripoin dari 32 percobaan. Mike Singletary mencetak 23 poin, disusul Jason Brickman dengan torehan 21 poin. Akurasi tembakan kedua pemain andalan Mono itu di bawah 40 persen. Sementara itu, Freddie Lish yang menjalani laga debut bersama Mono, mencetak enam poin dan enam rebound.

Mono tertinggal 29-41 di babak pertama. Namun mereka menipiskan defisit poin menjadi enam poin (53-59) lewat keunggulan 24-18 di kuarter ketiga. Kemudian di kuarter terakhir, Saigon Heat kembali ke performa awal. Mereka memasukkan 28 poin, sedangkan Mono membalas dengan tambahan 23 poin.

Hingga kini, Mono Vampire masih berada di urutan sembilan dari 10 kontestan. Mereka baru menang satu kali dari lima pertandingan. Kedua tim, Mono dan Heat, sudah menjalani seluruh laga di tahun 2018. Setelah libur Natal dan Tahun Baru, keduanya kembali berlaga. (tor)

Foto: ASEAN Basketball League

 

Populer

Bucks Sudah Setuju, Giannis Bersiap Mencari Rumah Baru
LeBron James Memperingatkan Risiko Penerapan Aturan 65 Gim
Poin Stephen Curry Bisa Melebihi Tim Duncan Hingga Hakeem Olajuwon Musim Ini
Jayson Tatum Khawatir Mengganggu Ritme Celtics
LeBron James Menangis Saat Video Playoff 2007 Diputar
Luguentz Dort Hampir Adu Jotos Dengan Ruki Pelicans
Cavaliers Merusak Momen Kembalinya LeBron James ke Ohio
Menjelang Lawan Lakers, Cavaliers Menepikan Evan Mobley Hingga 3 Minggu
Flagg, Knueppel, dan Edgecombe Jadi Pilihan Teratas Dalam Draft NBA Rising Stars
JJ Redick Jawab Perbandingan LeBron dan Michael Jordan