Nike PG 2.5, Evolusi Sepatu Paul George

| Penulis : 

Duta Nike dari Oklahoma City Thunder, Paul George, baru-baru ini menggunakan sepatu baru. Sepatu itu adalah Nike PG 2.5. Lewat sepatu ini, George ingin membawa kembali detail yang tersemat pada Nike PG 1. Bagi Anda pemilik kaki bertapak lebar, sepatu baru pebasket bernomor 13 ini bisa jadi solusi mengingat George memiliki struktur tapak kaki demikian.

Struktur sepatu ini dibuat dengan basis Nike PG 2 dengan tali Velcro melintang seperti Nike PG 1. Selain tali Velcro, Nike PG 2.5 juga memiliki lidah (tongue) dari sepatu versi sebelumnya. Nike juga menambahkan detail lain seperti tanda tangan PG di bagian dalam dan tumit sepatu kiri. Sedangkan nomor 13 tersemat di sol dalam dan tumit sepatu kanan. Dua detail tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerapatan sepatu.

Sepatu ini awalnya akan diperkenalkan publik bersamaan dengan pembukaan NBA musim 2018-2019. Walau begitu, Nike punya rencana lain. Mereka justru memperkenalkan inovasi mereka tiga bulan lebih cepat. George mengunggah foto sepatu ini saat bermain permainan video di Epic Games Fortnite E3 Tournament pada 12 Juni 2018 lalu.

Perilisan Nike PG 2.5 tidak mengindikasikan bahwa Nike PG 2 adalah produk gagal. Lewat edisi ini, George bisa mengguncang internet dengan menelurkan sepatu berdasarkan hobi yang ia sukai. Pada 2017, Nike merilis PG 2 berkolaborasi dengan Play Station. Sepatu itu memiliki fitur yang terintegrasi dengan konsol Play Station 4. Jumlahnya yang terbatas membuat harganya kini melambung di situs jual beli daring di pasar sekunder.

Foto: We Are Testers

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1