NBA telah merilis daftar puncak Most Valuable Player (MVP). Ada tiga nama yaitu Nikola Jokic, Shai Gilgeous-Alexander, dan Giannis Antetokounmpo. Tidak ada pemain Amerika Serikat dalam daftar finalis MVP NBA selama empat tahun terakhir.
Dalam finalis MVP NBA 2025, Jokic merupakan pemain asal Serbia dan berpeluang meraih gelar beruntun. SGA dari Kanada. Serta Giannis dari Yunani. Artinya, tidak ada MVP NBA kelahiran AS selama tujuh tahun beruntun.
James Harden merupakan MVP NBA dari AS yang terakhir. Harden menjadi MVP NBA 2018 saat masih bermain untuk Houston Rockets. Dalam persaingan tujuh tahun silam, Harden unggul atas LeBron James dan Anthony Davis.
Baca juga: NBA Umumkan Finalis Penghargaan Musim 2024-2025
Persaingan MVP mulai berubah setelah itu. Yakni dengan terpilihnya Giannis Antetokounmpo sebagai MVP NBA 2019. Ia unggul atas James Harden dan Paul George. Giannis juga pemain internasional pertama (dan ketiga dalam sejarah) yang MVP sejak Dirk Nowitzki pada 2007.
Giannis mempertahankan trofi Michael Jordan dalam dua musim beruntun. Kemudian datanglah Nikola Jokic yang meraih MVP beruntun pada 2021 dan 2022. Dalam perebutan MVP NBA 2021 itu menjadi terakhir kali ada pemain AS yang menjadi finalis. Pemain tersebut adalah Stephen Curry.
Pemain Eropa mulai mendominasi jajaran teratas pemain terbaik NBA. Adapun finalis MVP NBA 2022 diisi oleh Jokic, Joel Embiid, dan Giannis. Embiid merupakan pemain kelahiran Kamerun dan baru mendapatkan paspor AS pada 2023.
Jadi, saat Embiid memenangkan MVP NBA 2023 itu, ia masih belum menjadi warga negara AS. Embiid unggul perolehan suara dari Jokic dan Giannis. Adapun pemain AS maksimal menjadi nomor empat seperti Jayson Tatum (2023) dan Devin Booker (2022).
MVP NBA 2024 malah lebih “tidak ramah” untuk pemain AS. Dalam posisi empat teratas tahun lalu ada Jokic, SGA, Luka Doncic (Slovenia) dan Giannis. Baru Jalen Brunson, Jayson Tatum, dan Anthony Edwards di posisi berikutnya.
Sejak gelar MVP diberikan pada 1956, pemain internasional meraihnya untuk pertama kali pada 2005. Steve Nash menjadi pemain luar AS pertama yang menjadi MVP. Dalam tiga tahun beruntun Nash (Kanada) memenangkan MVP NBA dua kali dan Dirk Nowitzki (Jerman) yang menutupnya pada 2007.
Persaingan MVP memang tidak mencerminkan dominasi sebuah tim atau negara karena itu merupakan gelar individu. AS masih memuncaki ranking dunia dan meraih lima emas Olimpiade beruntun. (rag)
Foto: Getty Images