Trae Young Ikuti Jejak Curry Sebagai Asisten Manajer Tim NCAA

| Penulis : 

Trae Young kembali ke Oklahoma. Bintang Atlanta Hawks itu mengambil peran di mantan kampusnya. Trae menjadi asisten manajer umum University of Oklahoma yang bermain di Divisi I NCAA. Seperti halnya Stephen Curry bersama Davidson College pada bulan lalu.

Oklahoma mengumumkan pada Senin (31/3) waktu setempat bahwa Trae sudah berkomitmen menjadi bagian dari kantor depan tim bernama Sooners tersebut. Selain itu, Trae juga memberi donasi sebesar 1 juta Dolar AS yang setara dengan Rp16,7 miliar.

“Sebagai seseorang yang tumbuh di Norman dan bermain di University of Oklahoma, melangkah ke peran asisten manajer umum (tim putra Oklahoma) adalah suatu kehormatan besar. Program ini memiliki sejarah yang kaya. Saya beruntung bisa menjadi bagian dan terus melakukannya,” kata Young dalam rilis resmi.

Oklahoma dilatih oleh Porter Moser, yang sedang menjalani musim keempatnya. Oklahoma terhenti di ronde pertama West Regional usai kalah 59-67 dari University of Connecticut di NCAA 2024-2025.

Baca juga: Stephen Curry Jadi Asisten Manajer Umum Davidson College

“Dalam peran baru saya, fokus saya adalah membantu memberikan kontribusi terhadap tradisi juara Oklahoma, bekerja dengan staf pelatih dan kantor pusat untuk mendatangkan pemain yang tepat guna membantu kami bersaing dan meraih sukses di level tertinggi,” imbuh All-Star empat kali tersebut.

Trae lahir di Lubbock saat orang tuanya bermain untuk Texas Tech University. Kemudian Trae menghabiskan masa SMA di Norman North, Oklahoma. Trae memperkuat Oklahoma University pada 2017-2018.

Pemain kelahiran 19 September 1998 itu hanya semusim saja bermain di NCAA. Trae mencatat rata-rata 27,4 poin, 8,7 asis, dan 3,9 rebound. Ia mengantar Oklahoma masuk Big 12 pada musim 2017-2018. Ia menjadi top skor NCAA dana sis tertinggi pada musim tersebut.

Trae melanjutkan perjalanannya ke NBA. Ia terpilih sebagai No. 5 NBA Draft 2018 oleh Dallas Mavericks. Kemudian Trae bertukar tempat dengan No. 3 Luka Doncic dari Hawks. Doncic memenangkan Rookie of the Year 2019 dan Trae menjadi runner up.

Trae menjalani musim ketujuhnya di NBA. Ia mencatat rata-rata 25,3 poin, 3,5 rebound, dan 9,8 asis per gim. Trae mencapai 11,5 asis per gim musim ini yang merupakan angka terbaik dalam kariernya. (rag)

Foto: Getty Images

Populer

Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Jimmy Butler Menderita Memar Panggul di Gim 2 Melawan Rockets
Jalen Brunson adalah Clutch Player of the Year Ketiga di NBA