Victor Wembanyama Mengagumi Caitlin Clark

| Penulis : 

Victor Wembanyama dan Caitlin Clark merupakan dua nama yang melejit di tahun ini. Ternyata Wemby menaruh perhatian kepada Clark. Wemby mengungkapkan kekagumannya pada Clark sejak bermain di University of Iowa.

Hal itu terungkap dalam video yang diunggah oleh San Antonio Spurs. Para pemain Spurs diminta menyebut nama-nama favorit. Sementara Harrison Barnes memilih A’ja Wilson dan Becky Hammon, Wemby menyebut Clark sebagai pemain yang ia kagumi.

“Saya pikir Caitlin Clark. Ketika dia kuliah, dia adalah satu-satunya pemain perguruan tinggi yang membuat saya benar-benar kagum dengan permainannya. Anda tahun kan? Maksud saya dalam bola basket perguruan tinggi baik putra dan putri, dia mungkin yang paling mengesankan,” kata pemain asal Prancis itu.

Wemby dan Clark sama-sama menjadi magnet dan menjadi generational talent di liga masing-masing. Sesuai prediksi, Wemby dan Clark menduduki pilihan teratas draft. Wemby menjadi No. 1 NBA Draft 2023. Clark merupakan No. 1 WNBA Draft 2024.

Musim pertama keduanya juga menyedot perhatian. Sama-sama memiliki ketangkasan yang luar biasa, Wemby terpilih sebagai Rookie of the Year 2024 secara mutlak. Ia merupakan ruki pertama yang masuk All-Defensive First Team.

Hal yang sama dialami oleh Clark. Clark mengumpulkan 66 dari 67 suara WNBA Rookie of the Year 2024. Satu suara lainnya menjadi milik Angel Reese. Clark langsung masuk All-Star pada musim pertamanya.

Baik Wemby dan Clark juga mencatat raihan menakjubkan di musim debut. Wemby bermain 71 gim dengan rata-rata 21,4 poin, 10,6 rebound, 3,9 asis, dan 1,2 steal per gim dengan 3,6 blok yang menjadi tertinggi di liga musim 2023-2024.

Sedangkan Clark bermain 40 gim. Ia mengantar Indiana Fever hingga playoff WNBA 2024 sebelum kalah dari Connecticut Sun. Clark memiliki rata-rata 19,2 poin, 5,7 rebound, 8,4 asis, dan 1,3 steal per gim. Clark memimpin perolehan asis WNBA 2024. (rag)

Foto: Getty Images

Populer

LeBron Sebut Kekalahan Lakers Karena Tidak Bisa Mengimbangi Tripoin Kings
Penampilan Bersejarah James Harden Melengkapi Kemenangan Clippers
Donovan Mitchell Lega Jazz Punya Keyonte George Sebagai Aset Masa Depan
42 Poin Luka Doncic Tak Mampu Selamatkan Lakers Dari Kings
Penjelasan Manajemen Hawks Setelah Melepas Trae Young
Kyle Lowry Selalu Mendapat Tempat Khusus di Toronto
NBA Beri Emblem Musim ke-23 untuk LeBron James
Timberwolves Bangkit Dari Defisit 19 Poin Untuk Mengalahkan Spurs
Pascal Siakam Cetak Poin Penentu Kemenangan Pacers Atas Celtics
Heat vs Bulls Bertemu Tiga Kali Beruntun di Akhir Januari