Partizan Ingin Gelar Laga Persahabatan Lawan Warriors

| Penulis : 

Masih dalam rangkaian kabar duka meninggalnya Dejan Milojevic, klub Partizan Mozzart Bet Bergrade berencana menggelar laga persahabatan melawan Golden State Warriors. Sebelum menjadi asisten pelatih Warriors, mendiang Milojevic pernah bermain di klub Partizan pada 2004 hingga 2006. 

"Milojevic meninggalkan jejak besar di Partizan. Kami juga akan mendiskusikan gagasan bahwa sebelum awal musim, Partizan akan memainkan permainan yang didedikasikan untuknya untuk menghormati Dejan," kata presiden Partizan, Ostoja Mijailovic, kepada B92.net. "Memang benar kami berencana mengundang Golden State Warriors untuk bermain di luar Amerika Serikat. Kami akan berbicara dengan dewan eksekutif klub untuk menyampaikan rencana ini."

Jika rencana tersebut terwujud, Mijailovic menyatakan akan digelar di Stadion Partizan. Di sisi lain, Zaza Pachulia, mantan pemain NBA yang kini menjadi eksekutif di Golden State Warriors, memberikan penjelasan soal pemberitaan di media terkait laga persahabatan ini. 

"Kami belum mendengar tentang undangan Partizan, tapi saya harus mengatakan bahwa itu adalah ide yang fantastis. Saya angkat topi kepada presiden Partizan atas inisiatif ini, yang indah karena Deki (Dejan Milojevic) pantas mendapatkan hal seperti itu karena semua yang telah dia lakukan untuk kedua klub," kata Pachulia kepada Mozzart Sport.

Namun, niat baik saja tidak akan cukup untuk mewujudkan rencana ini, menurut mantan pemain Warriors tersebut. "Tentu saja merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk bermain bersama Partizan di Serbia, namun saya juga harus menekankan bahwa hal itu tidak mudah untuk dilakukan. NBA adalah sebuah bisnis. Ada beberapa faktor yang dipertimbangkan, mulai dari pemainnya (hingga) jadwalnya. Banyak hal yang harus disatukan untuk mewujudkannya," tandas Pachulia.

"Tetapi idenya luar biasa, dan secara pribadi, saya sangat ingin (melihatnya) terwujud dengan cara ini karena para pemain dan penggemar di Serbia, dan yang terpenting untuk mengenang orang seperti Dejan Milojevic," pungkasnya. 

Klub Warriors sudah membuat salah satu laga di musim reguler NBA 2023-2024 sebagai pertandingan penghormatan untuk mendiang Dejan Milojevic. Sementara beberapa penonton Partizan juga memberikan penghormatan di salah satu pertandingan. 

Dejan Milojevic, asisten pelatih Golden State Warriors meninggal dunia pada usia 46 tahun karena penyakit jantung. (*)

Foto: X @Partizan

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics