Perkembangan Terbaru Zion Williamson

| Penulis : 

Para penggemar New Orleans Pelicans harus bersabar untuk melihat kembali aksi dari bintang muda mereka Zion Williamson. Zion yang mengalami masalah pada telapak kakinya dipastikan belum akan bergabung dengan tim. Bahkan, rilis resmi terbaru Pelicans menyebut Zion akan melanjutkan rehabilitasi tidak di kota New Orleans, melainkan di Portland.

"Sejak kami mendapatkan hasil dari pemeriksaan terbaru Zion per 16 Desember lalu, kami memutuskan untuk mengembalikan proses rehabilitasinya ke aktivitas yang belum terlalu berat," terang David Griffin, Wakil Presiden Operasional Basket Pelicans. "Kami juga sepakat menempatkan proses rehabilitasi ini di luar New Orleans supaya Zion mendapatkan penanganan yang paling optimal dan bisa segera kembali ke lapangan."

Zion belum sekalipun tampil di NBA musim ini. Ia mengalami cedera patah telapak kaki di jeda musim. Tanpa sepengetahuan media, ia lantas menjalani operasi dan diharapkan bisa tampil per Desember lalu. Sayangnya, sampai sekarang kakinya masih mengalami sakit untuk melakukan aktivitas berat.

"Seperti yang bisa Anda bayangkan, ini adalah proses yang cukup sulit untuk saya," tutur Zion di rilis resmi. "Namun, untuk bisa kembali bermain bagi Pelicans dan menjadi representatif kota New Orleans di level tertinggi NBA, saya harus fokus pada segala proses penyembuhan ini. Basket adalah hal yang sangat saya cintai dan saya sangat bersyukur dikelilingi oleh semua pihak yang mendukung saya dalam segala proses yang harus saya lewati ini," pungkasnya.

Pelicans adalah tim terburuk kedua di klasemen sementara Wilayah Barat sekarang. Rekor (13-25) mereka hanya lebih baik dari Houston Rockets. Menariknya, karena persaingan ketat Wilayah Barat pula, Pelicans tidak cukup jauh dari peluang untuk lolos ke playoff.

Mereka hanya berjarak tiga kemenangan dari zona Play-in Tournament yang bisa membuka peluang untuk lolos ke playoff. Di sisi sebaliknya, mereka juga berjarak lima kekalahan dari peluang menjadi tiga tim teratas untuk mendapatkan lotre NBA Draft atau hak memilih di tiga urutan pertama. 

Kini manajemen Pelicans harus segera menentukan target mereka untuk musim ini. Mengejar pertarungan menuju playoff yang pertama untuk tim muda mereka atau menanti satu musim lagi dan mencari kepingan pemain muda potensial lainnya di NBA Draft 2022 sembari menunggu Zion kembali ke lapangan. (DRMK)

Foto: NBA

Populer

Ja Morant Diskors Grizzlies
Pesan-pesan Shaquille O’Neal Untuk Victor Wembanyama
Bulls Capai Rekor 5-0 Pertama Kali Setelah Era Michael Jordan
Charles Barkley Sebut LeBron James Sudah Tua
Luka Doncic Mengakui Akan Sulit Mempertahankan 40 Poin Per Gim
Kombinasi Serangan Trio Lakers Melumpuhkan Heat
Thunder Raih Rekor Awal Musim Terbaik Dalam Sejarah Klub
Debut Jalen Green Dengan Suns Semakin Dekat
Kekalahan Dari Pacers Membuat Rekor Tandang Warriors Semakin Buruk
Durant dan Rockets Terlalu Tangguh Bagi Celtics Yang Lamban