Tawaran untuk Ben Simmons Akhirnya Datang Juga

| Penulis : 

Beberapa minggu lalu, Ben Simmons menyatakan bahwa dirinya enggan membela Philadelphia 76ers lagi. Tapi tawaran padanya tak kunjung datang. Namun awal pekan ini, ada tim yang memberikan penawaran. Meski belum dipublikasikan, siapa tim yang mau menampung pemain asal Australia tersebut.

Kritik keras terhadap Ben Simmons, karena performanya yang kurang bagus, membuatnya ingin pergi dari Sixers. Namun Daryl Morey tidak ingin melepas pemainnya begitu saja. Dia meminta paket besar sebagai gantinya. Itu yang membuat Simmons makin sulit lepas dari Sixers. Sementara waktu sudah hampir habis, karena kamp pelatihan NBA segera dbuka.

Tapi situasi sulit ini akan segera berakhir. Menurut Brian Windhorst dari ESPN, Sixers sudah menerima penawaran untuk Simmons dari tim kecil di liga.

"Menurut informasi yang saya dapat, ada tim yang sudah membuat penawaran untuk Ben Simmons, tapi belum dipublikasikan. Karena kemungkinan pasar untuk pemain seperti Simmons sangat kecil. Tapi menurut salah satu sumber, manajemen Sixers sering terlibat pembicaraan dengan beberapa orang dari Minnesota dan Cleveland," kata Windhorst, dalam podcast yang diasuhnya.

Kalau melihat dua tim yang mungkin memberikan penawaran tersebut, maka Timberwolves dianggap yang paling cocok. Menurut Windhorst, negosiasi akan berlangsung alot. Namun bila berhasil, maka Simmons akan sangat cocok bermain di tim yang mayoritas berisi pemain muda tersebut.

"Risiko mendatangkan Ben Simmons juga besar. Karena tim tersebut pasti kehilangan beberapa pemain penting. Namun situasi ini semakin menarik, kalau Simmons bisa termotivasi dengan hal tersebut," imbuhnya.

Saat ini, tidak ada tim yang mau membahayakan masa depannya demi Ben Simmons. Karena Simmons dianggap sebagai pemain yang kurang percaya diri. (tor)

Foto: The Liberty Line

Populer

Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Jimmy Butler Menderita Memar Panggul di Gim 2 Melawan Rockets
Jalen Brunson adalah Clutch Player of the Year Ketiga di NBA
Luka Doncic: Gim 3 Lawan Timberwolves Akan Seperti Perang
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics