Jimmy Butler hanya turun 16 menit saat Miami Heat mengemas kemenangan 111-98 atas New Orleans Pelicans di gim Malam Natal. Dia terpaksa dikeluarkan dan tidak kembali lagi ke lapangan di babak kedua. Kepala pelatih Erik Spoelstra tak akan memaksa Butler bermain dulu sebelum sembuh seratus persen.

Faktanya, cedera pegelangan kaki kanan yang dialami Butler sudah terjadi di gim melawan Orlando Magic, Rabu malam. Kemudian cedera tersebut semakin parah ketika bertanding melawan Pelicans. Oleh sebab itu, Spoelstra memilih untuk tidak memaksanya turun lapangan lagi.

"Itu adalah keputusan tim. Keputusan paling cerdas saat ini adalah tidak memaksanya tampil dulu," kata Spoelstra kepada Ira Winderman dari South Florida Sun Sentinel.

Spoelstra akan sangat hati-hati dalam mengambil keputusan tentang Butler. Dia akan mendengarkan nasihat dari tim medis. Karena Spoelstra tidak ingin cederanya semakin parah ketika dipaksa tampil. Sementara musim kompetisi 2020-2021 baru berjalan tiga hari. Perjalanan masih panjang, dan lebih penting menjaga kesehatan pemain utama seperti Butler.

Kabar baiknya, saat Butler tidak bermain, Heat tetap bisa bersaing. Bahkan mereka bisa meraih kemenangan perdana musim ini. Duncan Robinson mengambil alih peran Butler untuk menjadi pendulang poin utama.

"Saat dia istirahat, kami akan mengambil alih pekerjaannya," kata Robinson. "Saya pikir kami sudah melakukan yang terbaik dengan mencoba bertahan tanpa Butler. Kami bisa meraih kemenangan. Itu bagus."

Heat akan libur selama tiga hari. Mereka akan tampil lagi pada hari Selasa, 29 Desember waktu setempat. Gim tersebut sangat penting bagi Heat, sebab yang menjadi lawannya adalah Milwaukee Bucks. Dua tim yang sama-sama menjadi unggulan di Wilayah Timur.

Heat tampaknya akan mengistirahatkan Butler. Meski keputusan tersebut bakal bertentangan dengan naluri pemain berusia 31 tahun tersebut. Butler dikenal sebagai pemain yang punya keinginan kuat untuk tampil di lapangan. Tetapi Heat akan melihat dari perspektif jangka panjang. Mereka ingin kembali ke final NBA tahun ini. Karenanya, menunggu sampai Butler benar-benar sembuh seratus persen akan tetap jadi pilihan pertama bagi Erik Spoelstra. (tor)

Foto: twitter.com/MiamiHEAT

Populer

Nico Harrison Terkejut Dengan Dampak Perdagangan Luka Doncic
Anthony Edwards Ambil Alih Gim di 5 Menit Terakhir, Timberwolves Berjaya!
Luka Doncic Tidak Bermain Maksimal Karena Sakit Perut
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Tidak Jadi DPOY Tahun Ini, Draymond Green Masih Dapat Hustle Award 2025
Thunder Sapu Bersih Pasukan Beruang Memphis!
Tidak Ada Ja Morant Saat Laga Hidup-Mati Grizzlies di Gim 4
Kaitlyn Chen, Pemain Keturunan Taiwan Pertama di WNBA
Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
Bucks Menjaga Asa Setelah Menangi Gim 3