Kerjasama Tim Mulus, Suns Dominan Atas Jazz

| Penulis : 

Sejak tip-off hingga buzzer, Phoenix Suns memimpin jalannya pertandingan. Mereka akhirnya menang 101-88 atas Utah Jazz, dalam laga uji coba di "gelembung" NBA, Kamis, 24 Juli 2020 waktu Amerika Serikat. Mikal Bridges menjadi pendulang poin terbanyak dengan 14 poin.

Dari empat kuarter, Suns unggul tiga kuarter. Hanya di kuarter ketiga saja, Jazz bisa mencetak poin lebih baik dengan 27-23. Selebihnya, Suns yang mendominasi permainan. Selain Mikal Bridges ada lima pemain Suns yang mencetak poin digit ganda, yaitu Deadre Ayton dan Devin Booker yang masing-masing menyumbang 13 poin. Disusul Dario Saric (12 poin), Cameron Payne (11 poin), dan Jevon Carter (10 poin).

Di kubu Jazz, Donovan Mitchell tampil sebagai pencetak poin terbanyak dengan torehan 17 poin, disusul Jordan Clarkson (14 poin), dan Mike Conley (12 poin).

Secara permainan, kedua tim sama kuat. Namun Suns tertolong karena tingginya poin dari tembaka gratis (free throw). Mereka memasukkan 23 dari 29 percobaan tembakan gratis. Suns kali ini hanya 10 pemain saja. Mereka juga belum diperkuat Ricky Rubio yang kabarnya malah terjangkit virus korona. Sebaliknya, Jazz memainkan semua pemain dalam roster. Meskipun hanya bermain di bawah lima menit. Namun itu bisa membuat pemain beradaptasi dengan suasana baru.

Baca Juga: Terlambat Datang ke Orlando, Ricky Rubio Ternyata Terjangkit Virus Korona

Suns akan kembali bertanding pada 26 Juli 2020 menghadapi Boston Celtics. Sedangkan Jazz dijadwalkan bertemu Miami Heat pada 25 Juli 2020. (tor)

Foto: NBA

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics