Kevin Durant, forwarda Golden State Warriors, mencetak 51 poin ketika timnya kalah dari Toronto Raptors di Scottia Bank, Toronto, Ontario, Amerika Serikat, Kamis 29 November 2018 waktu setempat. Namun, dengan perolehan poin itu, Durant membuat Warriors mencetak sejarah baru di NBA. Warriors menjadi tim kedua dengan tiga pemain berbeda yang mencetak 50+ poin dalam satu musim yang sama.

Sebelum ini, hanya ada satu tim yang pernah melakukannya. Elgin Baylor, Rudy LaRusso, dan Jerry West melakukannya untuk Los Angeles Lakers pada 1961-1962. Setelah itu, tidak ada lagi yang sempat melakukannya sampai Warriors memecah rekor itu pada 2018-2019.

Stephen Curry, garda utama, menjadi pemain Warriors pertama yang mencetak 50+ poin musim ini. Ia melakukannya ketika Warriors menghadapi Washington Wizards pada 24 Oktober 2018 lalu. Saat itu ia mencetak 51 poin sekaligus membuat Warriors menang 144-122 di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat.  

Setelah Curry, giliran rekan duetnya di lapangan belakang (backcourt), Klay Thompson, yang mencetak 50+ poin dalam satu pertandingan. Ia melakukannya ketika Warriors mengalahkan Chicago Bulls 149-124 di United Center, Chicago, Illinois, Amerika Serikat. Saat itu, Thompson menyumbang 52 poin dengan akurasi 62,1 persen.

Dengan rekor di atas, Curry dan Thompson sekaligus menjadi duet maut yang mencetak 50+ poin di musim yang sama sebanyak dua kali (2014-2015 dan 2018-2019). Di belakang mereka, ada duet garda Portland Trail Blazers, Damian Lillard dan C.J. McCollum, yang melakukan hal serupa, tetapi hanya sekali (2017-2018). Menurut catatan Ben Golliver, Sports Illustrated, tidak ada lagi yang pernah melakukannya selain mereka sejak 1996.

Kini, dengan tambahan 50+ poin Durant, Warriors sekali lagi menancapkan dirinya dalam sejarah NBA. Mereka memang tim hebat. Selain bisa meraih tiga gelar juara dalam empat tahun ke balakang, Warriors juga sering mencetak rekor-rekor fantastis yang semakin menegaskan slogan NBA tentang “Where Amazing Happens”.

Warriors adalah keajaiban itu sendiri. (GNP)

(Baca juga: Stephen Curry, Klay Thompson, dan Duet Pencetak 50+ Poin di Musim yang Sama)

Foto: Golden State Warriors/NBA

Populer

LeBron James Memperingatkan Risiko Penerapan Aturan 65 Gim
Jayson Tatum Khawatir Mengganggu Ritme Celtics
Luguentz Dort Hampir Adu Jotos Dengan Ruki Pelicans
LeBron James Menangis Saat Video Playoff 2007 Diputar
Menjelang Lawan Lakers, Cavaliers Menepikan Evan Mobley Hingga 3 Minggu
Bucks Sudah Setuju, Giannis Bersiap Mencari Rumah Baru
Flagg, Knueppel, dan Edgecombe Jadi Pilihan Teratas Dalam Draft NBA Rising Stars
Cavaliers Merusak Momen Kembalinya LeBron James ke Ohio
JJ Redick Jawab Perbandingan LeBron dan Michael Jordan
46 Poin Luka Doncic Akhiri Rentetan Kemenangan Bulls