Menolak Tunduk, LeBron Pimpin Cavs Menangkan Laga Ketiga

| Penulis : 

Cleveland Cavaliers tertinggal 0-2 dari Boston Celtics ketika memulai laga ketiga di final Wilayah Timur. Namun, mereka menolak tunduk untuk ketiga kalinya. Cavs kini memenangkan pertandingan 116-86 di Quicken Loans Arena, Cleveland, Ohio, Amerika Serikat, Sabtu malam, 19 Mei 2018 waktu setempat.

LeBron James, forwarda Cavs, kembali menjadi pendulang angka terbanyak tim ini dengan dobel-dobel 27 poin dan 12 asis. Kevin Love, forwarda lainnya, juga mencetak dobel-dobel dengan 13 poin dan 14 rebound. Sementara itu, tiga pemain utama lainnya total mencetak 34 poin. Kly Korver, pemain pengganti, lalu menyumbang 14 poin dengan akurasi tembakan 100 persen, termasuk 4/4 tripoin.

Cavs dalam pertandingan ini lebih mudah melakukan serangan. James, misalnya, dapat memasukkan 8 dari 12 tembakannya di pertandingan ini. Dengan akurasi seperti itu, para pemain Celtics pun berusaha menjaganya lebih ketat. Namun, alih-alih menembak dengan kawalan lawan, James justru mempermudah serangan-serangan Cavs lewat umpan-umpannya. Pemain lain, seperti Korver yang tidak pernah meleset hari ini, memanfaatkan itu untuk membantu James memenangkan pertandingan.

Sementara itu, Celtics justru kesulitan mencetak angka dari area tripoin. Akurasi mereka tertahan di angka 39,2 persen dengan tripoin lebih buruk lagi—27,3 persen. Pertahanan Cavs membuat efektivitas Celtics menurun dari pertandingan sebelumnya. Al Horford, misalnya, hanya bisa melepas empat tembakan dan memasukkan dua di antaranya. Pemain utama lainnya selain Jayson Tatum malah tidak bisa memasukkan lebih dari lima tembakan.

Tatum, ruki (rookie) Celtics, mencetak 18 poin dengan memasukkan 6 dari 10 tembakannya di pertandingan ini. Terry Rozier III menambahkan 13 poin. Sementara itu, Jaylen Brown yang mencetak 20+ poin di dua pertandingan sebelumnya tertahan di angka 10. Ia bahkan hanya bisa memasukkan 3 dari 8 tembakannya.

Dengan demikian, Cavs pun meraih satu kemenangan kandang (1-2) dalam pertandingan final wilayah berformat tujuh terbaik (best of seven) ini. Mereka masih akan bermain di Quicken Loans Arena untuk mencuri kemenangan lagi lusa. Sementara itu, Celtics tengah dihadapkan pada rekor buruk di laga tandang di playoff. Kini, tim asuhan Brad Stevens itu mengoleksi rekor menang-kalah di laga tandang 1-5.

Foto: NBA

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1