Durant-Booker Ukir Sejarah, Suns Unggul 3-1 dari Clippers

| Penulis : 

Phoenix Suns menyapu dua kemenangan di kandang Los Angeles Clippers, Sabtu (22/4), waktu setempat. Di Gim 4, Suns menang 112-100. 

Seperti Gim 3, Clippers masih memberikan perlawanan sampai sisa lima menit terakhir gim, terlepas dari tidak hadirnya Kawhi Leonard. Di saat genting tersebut, Suns akhirnya menunjukkan taringnya dan membuka jarak. 

Kombinasi Kevin Durant dan Devin Booker benar-benar menyulitkan Clippers. Durant kali ini jadi top skor tim dengan dobel-dobel 31 poin, 11 rebound, dan 6 asis dari 9/17 tembakan (53 persen). Booker membuntuti dengan 30 poin, 9 rebound, 7 asis dari 10/21 tembakan (47 persen). 

Keduanya adalah duo ketiga dalam sejarah NBA yang selalu mencetak 25+ poin di empat gim playoff pertamanya. Sebelumnya, hanya ada nama Shaquille O'Neal dan mendiang Kobe Bryant di 2003 serta Jerry West bersama Elgin Baylor di 1962 yang melakukan hal serupa. 

Chris Paul dan Deandre Ayton menjalankan peran masing-masing dengan sangat solid. Paul 19 poin dan 9 asis dengan 12 poin di kuarter empat. Ayton dobel-dobel 15 poin plus 13 rebound. 

Perlawanan Clippers dipimpin Russell Westbrook yang luar biasa dengan 37 poin, 6 rebound, plus 4 asis dari 17/29 tembakan (59 persen). Termasuk di dalamnya 3/6 tripoin. Tanpa sosok Kawhi di dua gim terakhir, sejauh ini Westbrook memimpin Clippers untuk total poin, asis, steal, dan blok. 

Norman Powell yang di Gim 3 mencetak 42 poin, hari ini melempem. Hanya 4/15 secara keseluruhan, Powell mencetak 14 poin dan 4 rebound. Terancr Mann menambahkan 13 poin, Eric Gordon 10 poin. 

Suns unggul 3-1 dan Gim 5 akan digelar di Phoenix, tulat. (DRMK)

Populer

Ja Morant Diskors Grizzlies
Pesan-pesan Shaquille O’Neal Untuk Victor Wembanyama
Kombinasi Serangan Trio Lakers Melumpuhkan Heat
Bulls Capai Rekor 5-0 Pertama Kali Setelah Era Michael Jordan
Charles Barkley Sebut LeBron James Sudah Tua
Thunder Raih Rekor Awal Musim Terbaik Dalam Sejarah Klub
Luka Doncic Mengakui Akan Sulit Mempertahankan 40 Poin Per Gim
Suns Berikan Kekalahan Pertama untuk Spurs
Debut Jalen Green Dengan Suns Semakin Dekat
Kekalahan Dari Pacers Membuat Rekor Tandang Warriors Semakin Buruk