Phoenix Suns melaju kencang di lanjutan gim NBA, Sabtu, 22 Januari 2022, waktu setempat. Menjamu Indiana Pacers di Footprint Center, Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, Suns menang dengan skor akhir 113-103.

Suns unggul nyaman di gim ini seiring absennya sederet pemain utama Pacers. Meski akurasi tripoin Suns hanya di angka 25 persen dan Devin Booker gagal menemukan akurasi terbaiknya, Pacers yang bermain dengan skuat seadanya tak mampu memberikan perlawanan.

Hasil ini semakin menguatkan Suns di puncak klasemen sementara Wilayah Barat dan keseluruhan NBA. Mereka menang enam gim beruntun dan menjadi satu-satunya tim yang belum menyentuh dua digit kekalahan sejauh ini.

Mikal Bridges jadi top skor Suns dan gim dengan 23 poin, 6 rebound, plus 4 asis. Mikal memasukkan 10/15 tembakan (67 persen). Chris Paul tetap solid dengan dobel-dobel 18 poin, 4 rebound, 16 asis, plus 4 steal. CP3 total mengemas 39 asis dan hanya membuat 4 turnover di 3 gim terakhir.

Bismack Biyombo yang memulai gim dari bangku cadangan juga dobel-dobel 21 poin, 13 rebound, dan 5 asis. JaVale McGee yang mengisi posisi senter utama seiring absennya Deandre Ayton juga dobel-dobel 13 poin plus 12 rebound. Booker menutup daftar dengan 11 poin plus 7 rebound. 

Kedua tim akan kembali bermain lusa. Suns masih di Phoenix untuk melawan Utah Jazz, sedangkan Pacers melanjutkan kunjungan ke New Orleans Pelicans. (DRMK)

Foto: NBA

Populer

Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Jimmy Butler Menderita Memar Panggul di Gim 2 Melawan Rockets
Jalen Brunson adalah Clutch Player of the Year Ketiga di NBA