Kemba Walker Membara, Celtics Membungkam Suns

| Penulis : 

Kemba Walker jadi faktor keberhasilan Boston Celtics bulan ini. Termasuk saat mereka berhasil membungkam Phoenix Suns, 99-86, Kamis malam, di TD Garden. Dalam sembilan pertandingan bulan ini, Walkers bisa membuat timnya menang delapan kali.

Pada laga melawan Suns, Walker mencetak 32 poin dengan akurasi tembakan 11/17, termasuk 5 kali tripoin. Dia juga menambahkan 4 rebound, 4 asis, dan 1 blok. Sementara dalam 9 pertandingan di bulan April, Kemba Walker mencetak rata-rata 17,7 poin, 5,0 rebound, dan 6,2 asis, dengan akurasi 46,0 persen. Saat dia bermain, Celtics mencetak rekor 8-1.

Selain catatan tersebut, secara keseluruhan Celtics tampil luar biasa bulan ini. Mereka menang 7 kali dalam 8 pertandingan terakhir. Kemenangan tersebut didapat dari tim-tim besar seperti Suns, Denver Nuggets, Golden State Warriors, Portland Trail Blazers, New York Knicks, dan Los Angeles Lakers.

Pada pertandingan Kamis malam, Celtics dominan dari Suns. Mereka bahkan sempat unggul 21 poin di kuarter ketiga. Jayson Tatum mencetak 15 poin, 11 rebound, dan 6 asis. Disusul Marcus Smart dengan torehan 11 poin, 7 rebound, dan 5 asis. Payton Pritchard menambahkan 10 poin. Sedangkan Tristan Thompson menyumbang 9 poin dan 12 rebound.

Sebaliknya di kubu Suns, sepertinya mereka menampilkan permainan yang kurang istimewa. Akurasi keseluruhan hanya 40,9 persen (36/88), dan hanya 6 tripoin dari 35 percobaan. Sementara jumlah asis juga tampak di bawah angka standar Suns, dengan 18 asis di pertandingan tersebut. Chris Paul memimpin perolehan poin Suns dengan catatan 22 poin, 8 rebound, 8 asis, dan 2 steal. Devin Booker dan Mikal Bridges sama-sama mencetak 15 poin. Lalu, Deandre Ayton menyumbang 10 poin dan 9 rebound.

Dengan kemenangan tersebut, rekor Celtics naik jadi 32-27. Mereka kini iktu meramaikan persaingan papan atas Wilayah Timur. Besok, mereka akan berhadapan dengan Brooklyn Nets di Barclays Center. Ini kan jadi pertandingan yang menarik. (tor)

Foto: nba.com

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics