Formosa Dreamers kokoh di puncak klasemen sementara ABL 2018-2019. Sebab mereka sudah menang lima laga beruntun, tanpa kekalahan. Sabtu, 8 Desember 2018, Formosa menundukkan Hong Kong Eastern Basketball Team dengan skor 81-71. Ini jadi kemenangan kedua Formosa atas HK Eastern selama musim 2018-2019.

HK Eastern tampak tidak menemukan jawaban atas strategi bertahan Formosa yang baik. Sebab di kuarter kedua, HK Eastern hanya mampu mencetak 10 poin. Ini yang membuat mereka tertinggal 33-47 di babak pertama. HK Eastern berupaya bangkit di babak kedua. Namun Formosa bisa mempertahankan keunggulan hingga akhir pertandingan.

Tevin Glass layak mendapatkan pujian karena mencetak 26 poin, 17 rebound, 4 asis, dan 2 steal, untuk membawa Formosa menang. Kemudian ada Will Artino yang menyumbang 16 poin, lalu Malcolm Miller menambahkan 12 poin.

Marcus Elliott memimpin perolehan poin HK Eastern dengan torehan 21 poin, 12 rebound, dan enam asis. Eric Ferguson mencetak 15 poin dan 10 rebound, lalu Sam Deguara menyumbang 13 poin dan 10 rebound.

Formosa tampil ngotot di laga ini. Mereka memaksa HK Eastern melakukan turn over sejak bola dalam penguasaan para garda utama (point guard). Formosa mencuri bola (steal) sembilan kali, serta mendapatkan 14 poin dari 18 turn over yang dilakukan pemain HK Eastern. Sementara itu, akurasi tembakan kedua tim sama-sama kurang baik. Mereka mencetak akurasi tembakan di bawah 40 persen.(tor)

Foto: ASEAN Baksetball League

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics