Minnesota Timberwolves menutup 2025 (waktu Amerika Serikat) dengan kekalahan telak dari Atlanta Hawks 102-126. Keputusan Timberwolves yang menyerah lebih cepat membuat Anthony Edwards kecewa dan meninggalkan bangku cadangan. Sikap Edwards itu dikritisi oleh sang pelatih, Chris Finch.

Timberwolves memang tak berkutik saat menghadapi Hawks di State Farm Arena, Atlanta kemarin. Tim tamu tertinggal sejak tepis mula dan tidak mampu mengejar. Hawks bangkan memimpin hingga 34 poin di kuarter keempat.

Merasa tidak bisa menang setelah tertinggal dengan margin yang sangat jauh itu, Finch membuat keputusan untuk melepas pertandingan. Ia menarik pemain inti Timberwolves. Termasuk Edwards pada tujuh menit terakhir.

Edwards tidak setuju dengan keputusan Finch tersebut. Pemain berjuluk Ant-Man itu melakukan hal yang mengejutkan. Edwards melemparkan handuk dan memilih pergi ke ruang ganti alih-alih di bangku cadangan.

Baca juga: Nuggets Menang OT, Nikola Jokic Menutup Hari Natal dengan 56 Poin

Finch memahami rasa frustasi Edwards. Tapi ia juga menegur sikap Edwards yang langsung meninggalkan bangku cadangan. “Jelas (Edwards) frustasi dengan performa tim dan itu hal yang wajar. Tetapi dia harus tetap berada di lapangan dan mendukung timnya,” ungkap Finch dilansir melalui ESPN.

Pertandingan di Atlanta itu seharusnya menjadi laga yang mengesankan bagi Edwards. Ia merupakan pemain dari kota tersebut. Edwards juga melalui kariernya di University of Georgia sebelum terpilih sebagai No. 1 NBA Draft 2020. ESPN melaporkan bahwa sejumlah teman dan keluarga Edwards hadir di pertandingan melawan Hawks kemarin.

Edwards menutup pertandingan dengan perolehan 30 poin, 5 rebound, 2 asis, dan 2 blok. Pemain 24 tahun itu mencetak 10/18 tembakan selama 33 menit. Dobel digit lainnya hanya datang dari Julius Randle dengan  19 poin dan 7 rebound. Serta Rudy Gobert dengan 11 rebound dan 6 poin.

Baca juga: Aksi Heroik Anthony Edward Buat Thunder Merasakan Kekalahan Ketiga Musim Ini

Timberwolves menelan kekalahan ketiga dalam lima gim terakhir. Timberwolves (21-13) berada di posisi keenam Wilayah Barat. Perolehan yang tidak sesuai dengan harapan Edwards.

Hari-hari Edwards memang sedang bergejolak seiring dengan kekalahan-kekalahan Timberwolves. Edwards dikeluarkan dari pertandingan saat Timberwolves kalah dramatis dari Denver Nuggets 138-142 di Hari Natal lalu.

Setelah Timberwolves kalah dari Brooklyn Nets 107-123 pada Minggu (28/12) lalu, Edwards mengungkapkan ketidakpuasannya. “Saya tidak tahu. Jawabannya selalu sama setiap kali. Kami harus mengubah sesuatu. Saya tidak tahu apa itu,” tuturnya.

Di sisi lain, Edwards sedang dalam masa terbaiknya. Ia meraih rata-rata tertinggi kariernya dengan 29,1 poin, 5 rebound, dan 3,7 asis per gim. Edwards memiliki persentase tembakan 49,7 persen dengan tripoin 39,7 persen. (rag)

Foto: Michael Reaves/AFP

Populer

Austin Rivers Minta Klub NBA Berhenti Mencari "Tiruan" Kevin Durant
Stadion Pindah (Wani Piro)
Paul Pierce Ungkap Alasan Jaylen Brown Tak Mungkin Terpilih Sebagai MVP
League Shift Insane, Buah Kerja Keras Richard Leo Latunusa
LeBron James Dapat Kejutan Dari Lakers di Ulang Tahun ke-41
Julian Champagnie Bantu Spurs Membalas Kekalahan Atas Knicks
Pistons Mengalahkan Lakers di Hari Ulang Tahun LeBron James
Cavaliers Stop Laju Kemenangan Suns
Baru Bermain Dua Kali, Jalen Green Sudah Kena Denda
Efek Domino Nikola Jokic yang Absen Satu Bulan