NBA Persingkat Lagi Masa Isolasi Jadi 5 Hari

| Penulis : 

NBA terus mencari cara untuk keluar dari gelombang penyebaran Covid-19 yang terjadi di liga mereka. Yang terbaru, sumber ESPN menyebutkan NBA dan asosiasi pemain telah menyetujui protokol kesehatan dan keselamatan baru. Salah satu yang baru adalah masa isolasi bisa diperpendek lagi menjadi lima hari. 

Aturan ini merupakan pembaruan dari sebelumnya. Sebagaimana diketahui, NBA awalnya memberlakukan aturan isolasi setidaknya selama 10 hari bagi mereka yang terdeteksi positif Covid-19. Lalu, terbit memo baru isinya isolasi bisa dipersingkat lagi. Menjadi 6-7 hari. Namun dengan syarat aturan itu berlaku bagi pemain yang sudah divaksin dan ketika terdeteksi positif Covid-19, angka CT-nya di atas 36.

Nah, kini aturan diupdate lagi. Pemain atau pelatih yang terdeteksi positif Covid-19 dengan CT di atas 30, maka mereka cukup isolasi selama lima hari. Tingkat CT selama ini dapat membantu menunjukkan seberapa menularnya seseorang. Selama ini ketika angka CT tinggi dianggap virus sudah tidak menular.

NBA berharap kebijakan baru ini dapat membantu menyelesaikan masalah Covid-19, di mana banyak tim kelimpungan karena kehilangan pemain. Bahkan juga kehilangan pelatihnya karena harus menjalani isolasi yang begitu lama.

Hingga Jumat (31/12) pagi waktu Amerika Serikat, total ada 260 pemain yang masuk dalam protokol kesehatan dan keselamatan NBA selama musim ini. Bahkan sebanyak 247 pemain terdeteksi positif Covid-19 pada Desember saja. Selama Desember ini juga ada sembilan pelatih kepala yang harus isolasi. Sebanyak 11 pertandingan juga telah ditunda.(gun)

Populer

Mark Walter Resmi Jadi Pemilik Baru Lakers
Nilai Austin Reaves Melonjak Setelah Awal Musim yang Istimewa
Kekecewaan Warriors yang Kalah Meski Bucks Tanpa Giannis
Victor Wembanyama Bangga Bisa Memecahkan Rekor Spurs
Rekor NBA Tercipta, 40+ Poin Dalam 16 Gim di Pekan Pertama
Spurs Pertama Kali 5-0 di Awal Musim
Ryan Rollins Lanjutkan Performa Terbaiknya dengan 32 Poin Melawan Warriors
Empat Triple-dobel Nikola Jokic Mengguncang Awal Musim
Steve Kerr: Gregg Popovich adalah Pelopor Load Management
Posisi Willie Green Terancam Setelah Pelicans Kalah 4 Pertandingan